Al-Qur’an merupakan kitab suci umat Islam yang berisi terkait petunjuk dan aturan untuk menjalani kehidupan baik dikehidupan sosial, pendidikan, maupun sosial masyarakat. Al-Qur’an wajib dipelajari oleh setiap muslim karena membuat hidup lebih bermakna dan teratur. Agar seluruh umat islam bisa membaca Al-Qur'an dengan fasih atau lancar yang sesuai dengan kaidahnya maka dibutuhkan suatu pembelajaran Al-Qur’an tidak terkecuali bagi anak-anak yang berkebutuhan khusus. Anak berkebutuhan khusus memiliki kebutuhan pendidikan yang berbeda dengan anak pada umumnya, sehingga diperlukan program, layanan, fasilitas, dan sumber daya tambahan agar pembelajaran dapat berlangsung dengan efektif.
read more